Wednesday, July 13, 2016

Resep Cara Membuat Mie Goreng Rumahan Sederhana Mudah, Enak & Lezat

Rahasia Dapurku - Mie Goreng merupakan salah satu kuliner Indonesia yang banyak digemari. selain mie rebus, mie goreng termasuk salah satu menu makanan yang banyak digemari karena kemudahan dan kepraktisannya dalam pengolahan atau memasaknya. membuat mie goreng memang mudah, namun membuat mie goreng yang rasanya enak dan lezat tentunya sulit jika tidak pas resepnya,

Kali ini Rahasia Dapurku ingin berbagi Resep Cara Membuat Mie Goreng Rumahan Sederhana Mudah, Enak & Lezat. mie goreng rumahan yang sederhana namun dengan rasa special yang tentunya enak dan lezat. dan mudah dalam membuat atau memasaknya. langsung aja selengkapnya dibawah ini.

Resep Cara Membuat Mie Goreng Rumahan Sederhana Mudah, Enak & Lezat

Resep Cara Membuat Mie Goreng Rumahan Sederhana Mudah, Enak & Lezat

Bahan Mie Goreng Rumahan Sederhana:
  • 100 gram mie basah
  • sawi hijau secukupnya ( iris )
  • 1 btr telur (diorak arik)
  • garam (secukupnya)
  • merica (secukupnya)
  • 1 sdm kecap manis
  • tauge/kecambah
  • ayam goreng (disuwir-suwir)
Bumbu Halus Mie Goreng Rumahan Sederhana :
  • 2 btr kemiri
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
Pelengkap :
  • kerupuk
  • bawang goreng
  • irisan timun
  • sosis.

Cara membuat mie goreng rumahan sederhana :
  1. Rebus mie pada air mendidih yang sudah dicampur sedikit minyak
  2. Setelah mie matang, lalu angkat dan tiriskan.
  3. Selanjutnya tumislah bumbu halus sampai beraroma harum
  4. Masukkan Tauge serta sawi  dan aduklah sampai layu.
  5. Step selanjunya masukkan mie yang sudah ditiriskan dan telur yang diorak arik dan aduk rata.
  6. Masukan kecap, garam dan merica secukupnya. aduk sampai raa.
  7. Masak sampai matang.

Mie Goreng Rumahan Sederhana Mudah, Enak & Lezat sudah jadi tinggal anda sajikan atau anda santap baik sendiri atau bersama orang terkasih anda. semoga bermanfaat dan terimakasih atas kunjungan anda.

Resep Cara Membuat Mie Goreng Rumahan Sederhana Mudah, Enak & Lezat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown